Jan 26, 2016 21:33
Supernova - Pilihan
Guest : Supernova, bagaimana jika aku katakan padamu, aku bisa tau siapa jodohku?
Sebuah kalimat terpampang dalam layar komputer yang telah aku dan reuben gunakan untuk menjadi pengamat dalam jaring laba - laba ini.
Aku menoleh ke arah reuben yang sampai saat ini masih asyik berkutat dengan buku - buku quantumnya. “Bagaimana menurutmu?” tanyaku setelah aku mengatakan tentang isi pesan tersebut.
“Katakan padanya, apa jika kau tau siapa jodohmu, apa kau yakin kau akan bersamanya?” jawab Reuben tanpa mengalihkan pandangan ke arahku.
Aku baru hendak membuka mulutku, tetapi Reuben telah kembali menyahut, “Kalau aku, aku lebih suka itu menjadi misteri. Agar aku tak perlu meninggalkanmu hanya untuk seseorang yang disebut jodoh,”
Aku tersenyum dan beralih ke layar komputer untuk menjawab.
Supernova : Menarik dan menyedihkan di waktu yang bersamaan bukan? Menarik karena anda bisa tahu apa yang menjadi misteri sebagian besar orang. Menyedihkan karena anda akan kehilangan esensi untuk mencintai seseorang hanya karena dia bukan ‘jodoh’ anda. Sekarang, andalah yang memilih. Bukankan anda hidup untuk terus memilih diantara pilihan - pilihan yang ada?
#FanfiksiSupernova #MenantiIntelegensiEmbunPagi